Rabu, 30 Mei 2012

PRODUK GOOGLE UNTUK PARA BLOGGER






Coba anda bayangkan hidup di dunia IT tanpa internet? tentunya akan sanyat susah bukan? nah sekarang coba bayangkan kalau google tidak ada? bagaimana? pastinya kita akan kesulitan bukan? nah beruntunglah kita para pengguna internet dengan adanya google sebagai mesin pencari terbesar di dunia. Tetapi sadarkah anda bahwa google tidak hanya berfungsi sebagai mesin pencari? bahkan sekarang banyak produk dari google yang sangat berguna untuk para blogger di dunia apa saja itu? Nah jika anda belum tau mari simak beberapa produk-produk google yang sekarang sudah ada dan banyak di gunakan orang-orang di dunia.
  1. Blogger
    Blogger adalah platform blogging terkenal yang telah diakuisisi oleh Goggle dari Pyra Labs. Pasti anda sudah cukup familiar dengan produk yang satu ini dengan domain belakang (dot)blogspot. Blogger menyediakan banyak fitur yang sudah dirancang untuk memudahkan anda dalam berblogging ria. Bahkan integrasi dengan Google Adsense dan Feedburner yang juga dibeli Google. Kegunaannya blogger bisa anda manfaatkan sebagai salah satu platform pendukung aktifitas blogging anda. Blogger sangat cocok sekali jika anda berniat memonetisasi blog anda dengan Google Adsense.
  2. Feedburner
    Feedburner adalah tool berbasis web yang membantu pemilik blog dan podcaster untuk mengorganisir RSS feed dan mencatat kegunaan dari subscriber mereka. Penggunanya dapat mencari tau seberapa banyak orang yang telah mensubscribe feed meraka dan program apa yang dipakai untuk mensubscribenya. Kegunaanya anda bisa mengolah atau menganalisis blog anda salah satunya dari jumlah subscriber yang membaca blog anda. Feedburner juga memungkinkan untuk melakukan monetisasi melalui pilihan advertising system Feedburner.
  3. Gmail
    Gmail a.k.a Google Mail adalah layanan email gratis dari Google. Anda sudah pasti mengenal layanan email ini jika sudah pernah membuat akun Google karena semua produk Google terintegrasi dengan Gmail. Fitur Gmail yang sangat menarik adalah “conversation view” yang mirip thread pada forum-forum dan adanya fasilitas labeling dan filtering pada pesan-pesan di inbox anda. Tidak perlu khawatir karena Gmail menyediakan free storage sebesar 7 GB. Jika anda memiliki kantor atau organisasi yang ingin menggunakan Gmail sebagai layanan email bisa mencoba Google Apps. Kegunaanya sebagai layanan email client anda.
  4. Google Alerts
    Google Alerts adalah update-update email dengan hasil yang sangat relevan berdasarkan topic yang anda pilih. Jadi misalkan anda ingin mendapat alert tentang hal seputar blogging atau copywriting dari google, google alerts bisa memberi tahu anda hal-hal baru yang terjadi dengan topik relevan. Untuk tujuan marketing, Google alerts juga bisa membantu anda memberi tahu keyword-keyword yang sangat relevan dengan keinginan anda. Kegunaanya anda bisa menghasilkan tulisan dengan keyword yang sesuai trend yang berkembang.
  5. Google Analytics
    Google Analytics (GA) adalah layanan gratis dari Google untuk menciptakan statistik pengunjung blog anda secara mendetail. GA lebih ditujukan kepada marketer yang ingin menganalisa trafik blog mereka untuk keperluan marketing. GA dapat melacak seluruh pengunjung dari semua referrer termasuk search engine, advertising, jaringan PPC dan yang lainnya. Kegunaanya anda bisa menggunakan google analytics untuk menganalisa trafik blog anda dan menentukan langkah marketing blog anda selanjutnya.
  6. Google Blog Search 
    Blog Search adalah teknologi Google Search yang terfokus pada pencarian blog. Dengan google blog search anda bisa mencari blog-blog yang lebeih relevan dengan topik yang anda inginkan. Kegunaanyacocok jika anda ingin mencari sumber-sumber inspirasi untuk tulisan anda. Alternatif lain selain layanan sejenis seperti Technorati.
  7. Google Bookmarks 
    Google Bookmarks asalah layanan bookmark online yang gratis bagi pemegan akun Google. Sama seperti layanan social bookmarking lainnya seperti Digg dan Del.iciou.us yang mempunyai fitur bookmark online sehingga anda bisa mengakses seluruh koleksi bookmark anda dari mana saja. Bedanya Google bookmarks tidak di share kepada orang lain hanya anda yang bisa melihatnya sendiri. Fitur label, tag, dan notes lebih memaksimalkan bookmark anda menjadi lebih terorganisir dengan rapi.Kegunaanya mengorganisir koleksi bookmark favorit anda.
  8. Google Calendar 
    Google Calendar merupakan layanan pengatur kalender kegiatan, event atau acara apa saja. Untuk anda yang mempunya jadwal yang ketat dalam menulis tulisan yang berkualitas google calendar ini dapat anda manfaatkan sebagai organizer online anda. Fitur update melalui SMSnya pun bisa anda gunakan sebagai penggati reminder pada handphone anda. Google calendar juga terintegrasi ke dalam Gmail melalui widget calendarnya. Event yang anda buat bisa anda share kepada teman atau kelompok secara mudah. Kegunaanya sebagai organizer untuk membantu mengatur jadwal kegiatan blogging anda.
  9. Google Chrome
    Google Chrome adalah browser open source besutan Google yang mulai meramaikan perang browser di internet saat ini. Alternatif lain jika anda ingin menggunakan browser yang powerfull. Kegunaanya sebagai browser untuk blogging anda.
  10. Google Custom Search 
    Google’s Custom Search Engine adalah search engine yang bisa anda gunakan di blog anda, diciptakan berdasarkan teknologi google search yang mempunyai prioritas dan batasan hasil sesuai topik blog yang anda tentukan. Tambahkan Google SCE ini untuk memperkuat pencarian di blog anda.
  11. Google Desktop 
    Google Desktop is aplikasi desktop dari google yang memudahkan anda mengakses seluruh layanan google dari desktop anda. Di disain untuk memudahkan melakukan perncarian di komputer anda semudah melakukan pencarian di google search. Kegunaanya membantu jika anda ingin mengefesiensikan waktu anda dalam menulis blog dan menggunakan resource-resource dari google.
  12. Google Docs
    Google Docs adalah layanan pengolah kata, spreadsheet, dan presentasi berbasis web gratis dari google. Aplikasi cloud ini membantu anda membuat dokumen secara online baik secara kolaboratif dengan teman dan real-time autosaving. Aplikasi ini juga menjadi andalan saya dan Fikri jika ingin membahas rencana Bloggingly ke depan jika kami tidak sempat bertemu langsung. Jadi buat anda yang memiliki rekan dalam menulis blog, google docs ini bisa anda jadikan salah satu media komunikasi yang powerfull. Thanks google docs.
  13. Google Friend Connect 
    Google Friend Connect memperbolehkan anda menambah snippet ke dalam blog anda yang mempermudah blog anda dengan fitur social seperti registrasi, invitasi, galeri member dari blog anda, posting pesan dan komentar author. Kegunaanya sebagai tool yang bagus untuk membangun komunitas pembca bagi blog anda.
  14. Google Images 
    Jika anda membutuhkan foto untuk keperluan tulisan anda, selain Filckrdan Picasa, google images menjadi alternatif lain untuk mencari foto yang pas. Kegunaanya membantu anda mencari gambar atau foto untuk tulisan blog anda.
  15. Google Maps 
    Barangkali tulisan anda membutuhkan peta dari suatu daerah agar lebih menggambarkan letak lokasinya google maps bisa anda manfaatkan untuk memperjelas tulisannya. Kegunaanya bisa membantu memperjelas tulisan anda jika terdapat informasi mengenai tempat atau suatu daerah.
  16. Google News 
    Satu lagi layanan untuk membantu anda melihat berita-berita terkini dari google dan bisa anda filter dengan topik yang anda inginkan. Bagus untuk sumber inspirasi tulisan blog anda. Kegunaanya bisa dijadikan sumber berita untuk tulisan blog anda.
  17. Google Reader 
    Ini dia RSS reader andalan saya. Sangat mudah untuk mengatur koleksi subscription blog favorit anda kedalamnya. Jika anda menambahkan add-osn Better GReader dari Firefox fiturnya pun semakin lengkap. Apalagi jika anda menggunakan Feedly untuk firefox yang memang khusus berkolaborasi dengan Google Reader serasa anda sedang membaca RSS feed dengan magazine style favorit anda. Kegunaanya sebagai reader RSS feed anda agaar mengefesiensikan waktu membacanya agar produktifitas menghasilkan tulisan blog tidak terlalu terganggu.
  18. Google Search 
    Sudah tak perlu dijelaskan lagi gunanya google search karena saya yakin setiap hari anda sudah pasti seminimalnya menggunakan search engine nomor satu sejagad ini 
  19. Google Talk  
    Google Talk adalah apliaksi messenger dari Google yang bisa anda manfaatkan untuk berkomunikasi dengan teman anda. GTalk juga terintegrasi ke dalam Gmail dan iGoogle baik dengan fitur chat, voice dan video melalui konektifitas internet protocol. Kegunaanya untuk komunikasi melalui instant messaging sesama teman blogger.
  20. Google Toolbar 
    Jika anda ingin menambahkan extension browser Firefox anda, Google Toolbar hadir dengan integrasi dengan produk-produk google yang bisa anda manfaatkan. Fiturnya seperti bookmark dari layanan google bookmarks, sugeesti dalam pencarian, send-to yang akan mengirimkan halaman blog atau situs kepada teman anda melalui gmail, blog, atau SMS. Kegunaanya sebagai tambahan extension pada browser untuk mengefisiensikan waktu pencarian untuk keperluan tulisan blog anda.
  21. Google Translate 
    Google Translate adalah layanan yang disediakan oleh Google Inc. untuk menerjemahkan bagian teks atau halaman web dalam satu bahasa ke bahasa lain. Kegunaanya jika suatu saat anda membutuhkan penerjemahan untuk tulisan anda google translate bisa membantu anda. Siapa tau anda ingin menjadi proffesional blogging dan menulis artikel ke dalam bahasa lain tak ada salahnya anda gunakan google translate untuk membantu anda. Asal jangan lupa untuk mengecek ulang grammar dan style terjemahannya karena om google belum terlalu lancar berbahasa Indonesia 
  22. Google Trends 
    Layanan google yang satu ini bermanfaat untuk melihat perkembangan trend yang sedang terjadi. Berguna jika anda ingin mengetahui keyword yang bisa anda gunakan sesuai trend yang sedang berlangsung.Kegunaanya anda bisa menggunakan keyword-keyword yang sedang menjadi trend dalam penulisan artikel di blog anda.
  23. iGoogle 
    iGoogle adalah halaman homepage yang bisa dipersonalisasi sesuai keinginan anda. Banyak wigdet yang tersedia di iGoogle yang lebih memperkaya informasi pada halaman homepage broeser anda.Kegunaanya mensentralisasi semua kebutuhan informasi yang bisa anda gunakan untuk penulisan artikel blog anda pada satu halaman yang terpadu. Yang perlu diingat iGoogle memerlukan setting penerimaan cookies yang aktif pada browser anda.
  24. Picasa 
    Layanan google ini merupakan layanan photosharing. Layaknya Flickr. Picasa album juga menjadi salah satu alternatif photosharing jika anda memiliki akun google. Kegunaanya bisa anda manfaatkan jika anda ingin mengupload foto untuk blog anda dan tak ingin memakan spasi pada blog dengan hosting sendiri.
  25. Youtube  
    Merasa perlu untuk menambahkan cuplikan video atau podcast pada blog anda, gunakan saja youtube untuk tempat menguploadnya. Yap youtube memang sudah menjadi bagian dari Google Inc. Jika anda memiliki akun google maka manfaatkan saja resource yang diberikan google ini secara cuma-cuma. Kegunaanya sebagai media hosting video yang ingin anda masukkan kedalam tulisan blog anda.
  26. Google Webmaster Tools 
    Google Webmaster adalah tool dari google untuk mensubmit, meningkatkan, statistik dan diagnosa situs. Google analytis termasuk kedalam jajaran google webmaster tools ini. Kegunaannya untuk menganalisa semua informasi yang terkait dengan blog anda baik trafik pengunjung, maupun analisa untuk keperluan SEO.
  27. Google Groups
    Google Groups adalah sarana milis yang disediakan oleh google sebagai alternatif lain dari Yahoo! Groups. Kegunaannya jika anda aktif juga membangun komunitas sesama blogger pasti sangat bermanfaat untuk kegiatan blogging anda.
  28. Google Code
    Google Code merupakan tempat bagi programmer mendistribusikan aplikasi open source mereka. Kegunaannya anda bisa menemukan lusinan soure code yang mampu meningkatkan kemampuan coding blog anda.
  29. Google AdSense
    Google AdSense adalah layanan periklanan google dengan sistem Pay-Per-Click ataupun AdSense for Search. Pemilik blog yang telah disepakati bisa memasang iklan unduk mendapatkan pemasukan dari setiap iklan yang di klik visitor dan tergantung kesepakatannya. Kegunaannya bisa menjadi salah satu cara untuk memonetisasi blog anda.
  30. Google AdWords
    Google AdWords adalah kebalikan dari google adsense dimana sang pemilik blog yang memasang iklan pada jaringan advertising google.Kegunaannya jika sudah saatnya anda melakukan promosi marketing untuk blog anda melalui iklan, google adwords bisa menjadi salah satu medianya.
Begitu banyak bukan? jadi gunakan akun google anda seefisien mungkin dalam meningkatkan mobilitas anda di dunia internet.
kususnya bagi para blogger beberapa produk diatas tentu sudah tidak asing lagi. atau bahkan sudah banyak yang menggunakannya. so.. bagi yang belum cepat buat akun google anda seefisien mungkin.O YA KAH?

PRODUK-PRODUK ANDALAN GOOGLE













Google tentunya sudah tak asing lagi di telinga anda setiap anda mengakses internet saya yakin anda tak lupa menggunakan atau berinteraksi dengan google. google sebagai mesin pencari nomer wahid di dunia tidak hanya menyediakan situs pencarian saja. sekarang google juga dilengkapi beberapa aplikasi penunjang untuk anda berinternet pada saat ini. berikut kami sajikan beberapa produk andalan dari google.
Semua produk Google ini bisa anda manfaatkan hanya dengan 1 akun Google yang anda miliki.

Google Mail

Ketika diluncurkan tahun 2004, Google Mail atau yang disebut juga Gmail mencuri perhatian pengguna internet dengan kapasitas penyimpanannya yang besar. Dan kini Gmail termasuk dalam salah satu situs penyedia layanan email gratis terpopuler. Ada beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh Gmail, diantaranya:
a. Mampu meminimalisir spam
b. Mudah diakses melalui handphone (http://m.gmail.com)
c. Memiliki kapasitas penyimpanan yang dinamik (terus bertambah besar)
google-mail

Google Calendar

Google Calendar sangat berguna untuk membantu anda mengatur jadwal di tengah – tengah aktivitas yang padat. Beberapa fungsi Google Calendar adalah :
a. Penambahan agenda kegiatan dapat dilakukan setiap saat
b. Share jadwal anda kepada orang – orang yang anda tentukan
c. Dilengkapi reminder yang bisa dihubungkan dengan handphone
google-calendar

Google Documents

Word, Excel dan Power Point sudah menjadi kebutuhan kita sehari – hari dalam bekerja. Namun terkadang kendalanya ada saat anda harus memindahkan file tersebut dari satu tempat ke tempat lainnya. Untuk itu Google Documents cukup membantu dengan menyediakan tempat penyimpanan file secara online. Fitur unggulan yang dimiliki oleh Google Documents antara lain :
a. Upload file doc, xls, ppt dan pdf dengan mudah
b. Edit file dimana saja dan kapan saja
c. Share file kepada orang – orang yang anda tentukan
google-docs

Google Reader

Anda pasti memiliki situs favorit yang anda ikuti hampir setiap hari, namun jika anda punya punya banyak situs favorit tentu agak merepotkan untuk membukanya satu persatu untuk mengecek postingterbaru dari masing – masing situs. Nah, Google Reader dapat membantu anda mengetahui informasi terbaru dari setiap situs favorit anda tanpa harus masuk ke situs itu sendiri. Keunggulannya :
a. Menandai situs favorit anda dengan subscribe RSS
b. Share situs favorit anda
c. Mudah diakses melalui handphone (http://m.google.com/reader)
google-reader

Google Labs

Google Labs adalah situs yang menampilkan daftar berbagai produk Google yang sedang dikembangkan seperti Google Talk & Google Trends, maupun yang baru saja dinyatakan ‘lulus’ seperti Google Reader & iGoogle. Dengan mengintip situs ini, anda bisa memantau produk Google yang baru, mana tahu salah satunya ada yang cocok dengan keperluan anda.
google-labs
Lebih lanjut tentang produk Google & tipsnya bisa anda lihat di Google Cheat Sheet. Sangat banyak bukan? dengan begini google telah memberikan kemudahan-kemudahan yang berlimpah ruah untuk kita, tinggal kita saja bisa atau tidak memanfaatkan sumberdaya tersebut. O YA KAH?